ABSTRAK: |
- Pelaksanaan ketentuan Pasal 26 Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Perangkat Daerah, dan sesuai dengan kebutuhan daerah dan urusan yang menjadi kewenangan Pemerintah Kabupaten Malinau, maka dipandang perlu mengatur kedudukan, tugas pokok, fungsi, susunan organisasi dan tata kerja Dinas Daerah;
- Undang-Undang Nomor 47 Tahun 1999 tentang Pembentukan Kabupaten Nunukan, Kabupaten Malinau, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Timur dan Kota Bontang sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2000;Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan; Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah; Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2012 tentang Pembentukan Provinsi Kalimantan Utara; Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara; Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah; Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah; Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah; Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Malinau.
- PERBUP ini mengenai kedudukan, susunan organisasi, tugas pokok dan fungsi serta tata kerja dinas daerah Kabupaten Malinau. Secara keseluruhan, PERBUP ini bertujuan untuk memberikan kerangka kerja yang jelas bagi Dinas Daerah agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik, memastikan struktur organisasi yang efisien, serta menetapkan prosedur kerja yang mendukung pencapaian tujuan-tujuan pemerintahan daerah. Peraturan ini penting untuk mengatur dan mendukung tata kelola pemerintahan yang baik serta pelayanan publik yang efektif.
|
CATATAN: |
- Peraturan Bupati (PERBUP) ini mulai berlaku pada tanggal 28 Desember 2016.
- Peraturan Bupati Malinau Nomor 9 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga; Peraturan Bupati Malinau Nomor 10 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Pendapatan Daerah; Peraturan Bupati Malinau Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Kesehatan; Peraturan Bupati Malinau Nomor 12 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Perhubungan; Peraturan Bupati Malinau Nomor 13 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Pertanian; Peraturan Bupati Malinau Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Kehutanan; Peraturan Bupati Malinau Nomor 15 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil; Peraturan Bupati Malinau Nomor 16 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Pertambangan; Peraturan Bupati Malinau Nomor 17 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Perindustrian dan Perdagangan; Peraturan Bupati Malinau Nomor 18 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Tata Kota; Peraturan Bupati Malinau Nomor 19 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Kebudayaan dan Pariwisata; Peraturan Bupati Malinau Nomor 20 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Pekerjaan Umum; Peraturan Bupati Malinau Nomor 21 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Sosial Ketenagakerjaan dan Transmigrasi; Peraturan Bupati Malinau Nomor 22 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Dinas Perkebunan; Peraturan Bupati Malinau Nomor 24 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah; Peraturan Bupati Malinau Nomor 25 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Badan Kepegawaian Daerah; Peraturan Bupati Malinau Nomor 26 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Badan Lingkungan Hidup Daerah; Peraturan Bupati Malinau Nomor 27 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa; Peraturan Bupati Malinau Nomor 29 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Kantor Pelayanan Terpadu; Peraturan Bupati Malinau Nomor 30 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Daerah; Peraturan Bupati Malinau Nomor 31 Tahun 2008 Tentang Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi, Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Daerah. Dicabut dan dinyatakan tidak berlaku lagi
- 187 Halaman
|